Bagaimana cara cek ongkir ke Malaysia dengan tepat? Caranya adalah dengan mempertimbangkan beberapa faktor sebagai estimasi biaya sebelum dikirimkan kepada kurir. Simak penjelasan berikut untuk informasi lebih lanjut.
Biaya ongkir pasti berbeda pada setiap jasa ekspedisi. Pilihlah jasa logistik berpengalaman yang memberikan jaminan keselamatan paket dan juga penawaran menarik lainnya untuk menghemat anggaran Anda.
Mengecek Biaya Kirim ke Malaysia
Para pengguna jasa ekspedisi perlu memahami pentingnya informasi mengenai ongkos kirim paket beserta cara pemilihan penyedia layanan logistik. Informasi tersebut akan sangat membantu Anda dalam mengirim paket ke luar negeri.
Harga atau tarif kiriman biasanya bergantung pada jenis dan berat benda dalam paket. Dalam penghitungannya, terdapat dua metode kalkulasi massa, yaitu berat aktual dan volumetrik. Keduanya mempunyai perbedaan tersendiri.
Berat aktual diukur menggunakan timbangan massa benda. Hasil pada timbangan adalah patokan yang menentukan harga layanan pengiriman. Cara mengukurnya hanya dengan meletakkan benda di atas timbangan.
Sedangkan berat volumetrik memperhitungkan aspek dimensi benda yang memuat panjang, lebar, serta tingginya. Rumus untuk menghitungnya yakni panjang x lebar x tinggi dibagi 5000, telah diterapkan dalam standar internasional pengiriman.
Besarnya angka pembagi bisa berbeda antara ekspedisi satu dengan lainnya, serta berdasarkan jenis transportasi untuk kegiatan ekspedisi. Satuan ukur panjang, lebar, dan tinggi hanya dalam centimeter, tidak berlaku untuk lainnya.
Para konsumen bisa meminta kejelasan mengenai ongkos kirim melalui contact center masing-masing ekspedisi, website resmi, maupun datang langsung ke kantor pelayanan pengiriman barang terdekat. Hal ini dilakukan untuk menghindari penipuan.
Selain melakukan penimbangan secara mandiri sebelum paket diserahkan kepada kurir, Anda perlu mengetahui tentang ada atau tidaknya biaya tambahan untuk kiriman. Biasanya biaya tambahan akan berlaku ketika ada fitur lainnya.
Fitur yang dimaksud yaitu penambahan kemasan packing, ekstra proteksi, garansi, atau penanganan khusus lainnya. Misalkan Anda ingin mengirimkan barang berupa lukisan yang mudah rusak, maka dikenakan biaya untuk kayu pengaman.
Metode pengiriman menggunakan moda transportasi darat, laut, atau udara mempunyai tarif berbeda. Hal ini bisa mempengaruhi tarif ekspedisi bagi paket Anda. Moda darat merupakan pilihan paling hemat.
Strategi Menghemat Biaya Kirim Paket
Terdapat beberapa siasat untuk menghemat anggaran Anda dalam proses kirim paket. Para konsumen, terutama pelanggan cerdas dituntut untuk terlebih dahulu mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai berbagai jasa ekspedisi.
Pahami lokasi tujuan paket Anda, dengan begitu informasi bisa diperoleh secara lebih spesifik mengenai harga. Pastikan memperoleh opsi terbaik mengenai kesepakatan tarif antar daerah atau negara.
Mengetahui cara cek ongkir ke Malaysia bisa dilakukan dengan mengunjungi situs resmi, menghubungi call center, serta berkunjung langsung ke kantor ekspedisi terdekat. Dengan begini, Anda bisa mendapatkan banyak informasi.
Setiap jasa ekspedisi memiliki promo atau penawaran khusus dengan syarat dan ketentuan tertentu. Pastikan memilih jasa logistik yang menawarkan harga terhemat sehingga menguntungkan diri Anda.
Jangan pernah melakukan packing terlalu berlebihan karena dapat berimbas pada berat serta volume benda. Semakin berat timbangan paket Anda, maka ongkir akan menjadi semakin mahal.
Jenis Packing di Bisnis Ekspedisi
Pengemasan dilakukan untuk melindungi paket dari kerusakan atau goncangan selama berada di perjalanan. Tahukah anda bahwa kemasan packing memiliki jenis berbeda sesuai kebutuhan serta sifat benda?
Jenis pengemasan menggunakan plastik bisa melindungi benda dari air serta goresan tumpul. Plastik adalah jenis kemasan paling umum di Indonesia. Semua benda bisa menggunakan metode packing plastik.
Pasti Anda jarang melihat packing menggunakan karung. Kemasan karung dimanfaatkan untuk membuat barang tidak mudah tercecer atau menyebar. Packing karung menjadi pelapis bagian luar dari beberapa paket.
Kardus diperlukan dalam pengiriman dalam jumlah banyak untuk melindungi bagian-bagian tertentu atau mengisi kekosongan pada paket. Adanya packing kardus bisa menjadikan benda lebih terjamin keselamatannya.
Gunakan jasa KirimExport yang mengantarkan paket Anda ke luar negeri dengan aman dan tepat waktu. Urusan pengemasan aman, gratis tambahan packing. Hubungi Kami untuk cara cek ongkir ke Malaysia termurah.
Simak informasi lainnya berikut ini: Hitung Ongkir Paket ke Malaysia, Lacak Paket dengan Mudah
Ingin tahu mekanisme kirim barang dari Indonesia ke Malaysia di masa pandemic corona? Takut barang yang dikirim tertahan lama di bea cukai Malaysia? Ingin barang segera dikeluarkan di gudang jasa ekspedisi antar Negara? Anda tak perlu khawatir, kami akan mengupas... Selengkapnya
Apakah anda sedang mencari info mengenai cara kirim barang ke taiwan lewat jne ? Simak artikel ini untuk mendapatkan informasi nya. Ada berbagai jasa pengiriman barang ke luar daerah di Indonesia, salah satunya jasa JNE. JNE berdiri sudah cukup lama... Selengkapnya
Berapa harga ongkir j&t ke Malaysia? Ini menjadi banyak pertanyaan orang-orang ketika akan mengirimkan barang ke Malaysia. J&T memang merupakan salah satu jasa pengiriman barang yang cukup populer di Indonesia. Walaupun sebenarnya, di Indonesia ada banyak sekali jasa pengiriman ke... Selengkapnya
Ada Pertanyaan? Silahkan hubungi customer service kami untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai jasa/produk kami.
Klik Disini Untuk Konsultasi Informasi Pengiriman ke Luar Negeri
1 Komentar untuk Cara Cek Ongkir ke Malaysia, Jangan Sampai Terlewat